Untuk memenuhi jumlah asesor jurnal ilmiah yang diideal dan mengikuti kebijakan penilaian yang terbaru, Kemendikbudristek melakukan sistem rekrut dan seleksi Asesor akreditasi Jurnal Ilmiah (Asesor Substansi dan Manajemen) untuk masa tugas tahun 2023-2024.

Persyaratan pendaftaran Asesor Substansi Akreditasi Jurnal Ilmiah:
1. Berlatar belakang pendidikan minimal Doktor (S3);
2. Terdaftar di Sinta;
3. Memiliki rekam jejak publikasi pada jurnal nasional terakreditasi dan/atau internasional bereputasi sebagai penulis pertama dan/atau corresponding author minimal 3 tahun terakhir;
4. Memiliki pengalaman sebagai reviewer di jurnal nasional terakreditasi (minimal peringkat 3) dan/atau jurnal internasional bereputasi;
5. Aktif sebagai dewan editor Jurnal minimal terakreditasi peringkat 2; dan
6. Mendapatkan izin dari pimpinan di instansinya.

Persyaratan pendaftaran Asesor Manajemen Akreditasi Jurnal Ilmiah:
1. Aktif sebagai Pengelola Jurnal (Managing Editor atau Editor jurnal yang memahami pengelolaan jurnal elektronik minimal Sinta 2);
2. Memiliki rekam jejak minimal 3 tahun terakhir publikasi pada jurnal nasional atau internasional; dan
3. Mendapatkan izin dari pimpinan di instansinya;

Pendaftaran dibuka dibuka pada tanggal 27 Februari 2023 sampai dengan 10 Maret 2023. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang informasi tersebut, dapat mengakses di http://lldikti7.kemdikbud.go.id/.

Pengumuman Resmi Pendaftaran Calon Asesor Akreditasi Jurnal Ilmiah Tahun 2023

Borang untuk Perekrutan Calon Asesor Akreditasi Jurnal Ilmiah

Panduan Pendaftaran Asesor Akreditasi Jurnal Ilmiah Tahun 2023

By lppm

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *